Sahabat admin yang berbahagia, Neraka
adalah tempat yang penuh dengan penderitaan dan siksa di akhirat kelak. Dengan
demikian, neraka merupakan balasan buruk bagi orang yang durhaka semasa
hidupnya di dunia, yakni mengingkari hukum-hukum Allah swt. Sebagaimana firman
Allah swt.
Fa ammal
ladzina syaqu fa finnari lahum fiiha zafiiru wa zahiqun. Kholidina fiiha ma
daamatis samaawatu wal ardhu illa ma sya’a robbuka inna robbuka fa’alu lima
yuriidu.
Artinya: Adapun
orang-orang yang celaka maka (tempatnya) di dalam neraka, di sana mereka
mengeluarkan dan menarik napas (dengan merintih), mereka kekal di dalamnya
selama ada langit dan bumi, kecuali jika Tuhanmu menghendaki (yang lain).
Sesungguhnya, Tuhanmu Maha Pelaksana terhadap apa yang Dia kehendaki.
(Q.S.Hud/11: 106–107).
Di dalam
ayat yang lain Allah swt. berfirman sebagai berikut.
Innal
ladzina kafaru bi ayatina saufa nushlihim naron kullama nadhijat juluuduhum
baddalna juluudan ghoiroha li yadhuqul ‘adzaaba innalloha kana azizan hakiman.
Artinya: Sungguh,
orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Kami, kelak akan Kami masukkan ke dalam
neraka. Setiap kali kulit mereka hangus, Kami ganti kulit mereka dengan kulit
yang lain agar mereka merasakan azab. Sungguh Allah Mahaperkasa lagi
Mahabijaksana. (Q.S. An-Nisa’/4: 56).
Itulah Gambaran Manusia Yang Ada Di
Neraka, mudah-mudahan bermanfaat dan
mudah-mudahan Allah selalu memberi hidayah dan ridhaNya kepada kita semua amin…